Pasangkayu – Dukungan nyata terhadap kesehatan masyarakat kembali ditunjukkan oleh kolaborasi antara TNI dan tenaga kesehatan. Babinsa Koramil-02 Bambalamotu, Kodim 1427/Pasangkayu, bersama tenaga kesehatan Puskesmas Bambalamotu, aktif mendukung kegiatan Posyandu Nilam yang dilaksanakan di Dusun Babana, Desa Pangiang, Kecamatan Bambalamotu, Kabupaten Pasangkayu, baru-baru ini. Minggu (20/4/2025)
Kegiatan ini dihadiri oleh Babinsa Koramil-02 Bambalamotu, Sertu Amiruddin, bersama Bidan Desa Pangiang, Fitri, perawat Musfira, petugas gizi Nani Apriani, serta para kader Posyandu Nilam, di antaranya Sayfia, Ibu Salma, Fauzia, Halakma, Masni, dan Elvi. Mereka bahu-membahu memberikan pelayanan kesehatan kepada ibu dan balita di wilayah tersebut.
Sertu Amiruddin menyampaikan bahwa kehadirannya bukan hanya sebagai bentuk tugas, namun juga wujud kepedulian TNI terhadap kesehatan masyarakat. “Kami dari Koramil-02 senantiasa siap mendampingi kegiatan-kegiatan sosial dan kesehatan di wilayah. Posyandu adalah garda terdepan dalam menjaga generasi bangsa, dan kami bangga bisa menjadi bagian dari itu, ” ujarnya.
Sementara itu, Bidan Fitri menegaskan pentingnya sinergi antar elemen dalam mendukung tumbuh kembang anak. “Kegiatan Posyandu ini bukan hanya memberikan imunisasi dan pemantauan gizi, tapi juga menjadi sarana edukasi kepada masyarakat. Kehadiran Babinsa memberi motivasi besar bagi para kader dan warga, ” ungkapnya.
Posyandu Nilam menjadi salah satu contoh keberhasilan kolaborasi lintas sektor dalam mendekatkan layanan kesehatan kepada masyarakat. Semangat kebersamaan yang ditunjukkan para kader dan petugas kesehatan mencerminkan nilai gotong royong yang masih kuat di tengah masyarakat.
Kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi dan edukasi, di mana masyarakat tidak hanya menerima pelayanan kesehatan, tetapi juga mendapat informasi mengenai pola asuh anak, nutrisi, serta pencegahan penyakit.
Melalui kegiatan ini, diharapkan partisipasi masyarakat terhadap layanan Posyandu semakin meningkat, sehingga cita-cita mewujudkan generasi sehat dan cerdas dapat tercapai.