Waketum PAN Eddy Soeparno menanggapi kasus dugaan pemukulan yang dilakukan Wakil Bupati Pidie Jaya Hasan Basri (HB) kepada Kepala Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Desa Sagoe, Kecamatan Trienggadeng, Muhammad Reza. Eddy mengatakan PAN akan memberikan sanksi jika Hasan Basri terbukti melakukan pemukulan.
"Kita ingin menegakkan disiplin yang kuat terhadap semua kader-kader kita. Perilaku yang menyimpang, perilaku yang tidak baik, termasuk juga tindakan-tindakan yang kemudian mendapatkan sorotan masyarakat yang tidak terpuji, tentu akan mendapatkan sanksi," kata Eddy di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (7/11/2025).
Diketahui, Hasan Basri merupakan Ketua DPD PAN Pidie Jaya. Eddy mengatakan saat ini partainya masih menunggu hasil penyidikan dari pihak kepolisian.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kita masih belum mengetahui bagaimana kejadiannya, apa yang kemudian menyebabkan pukulan tersebut, tetapi kami hormati hukum, kita serahkan saja kepada aparat penegak hukum," ujarnya.
Wakil Ketua MPR RI ini menegaskan partainya akan menghormati apa pun keputusan dari pihak kepolisian. Dia mengatakan hasil putusan polisi akan menjadi landasan bagi partainya dalam memberikan sanksi kepada Hasan.
"Apa pun nanti menjadi keputusan aparat penegak hukum kita akan hormati, kita akan jalankan dan memang kalau sanksinya kemudian ada sanksi pidana, tentu kita juga akan memberikan sanksi yang serupa kepada kader-kader kami yang berbuat tidak baik, mulai dari sanksi ringan, sedang, maupun sanksi berat, berat berupa pemecatan dari partai," tuturnya.
Sebelumnya, dilansir detikSumut, polisi menaikkan perkara Wakil Bupati Pidie Jaya Hasan Basri (HB) yang diduga menghajar Kepala Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Desa Sagoe, Kecamatan Trienggadeng Muhammad Reza ke tahap penyidikan. Polisi telah menggelar perkara kasus tersebut.
"Dari hasil gelar perkara disepakati bahwa laporan dugaan penganiayaan dapat ditingkatkan ke tahap penyidikan," kata Kapolres Pidie Jaya AKBP Ahmad Faisal Pasaribu kepada wartawan, Kamis (6/11).
Insiden pemukulan itu terjadi saat Hasan meninjau dapur MBG di Desa Sagoe, Kecamatan Trienggadeng, Pidie Jaya. Dalam video tampak Hasan awalnya memarahi seorang pria di halaman luar bangunan dapur.
Aksi itu dilihat sejumlah orang, termasuk perempuan pekerja di dapur. Di tengah Hasan marah-marah, Reza datang dengan mengendarai sepeda motor.
Setelah memarkirkan kendaraannya di tempat parkir, Reza berjalan ke arah Hasan. Tiba-tiba Hasan melayangkan pukulan beberapa kali ke wajah Reza.
Sejumlah perempuan berteriak agar Hasan menghentikan aksinya. Mereka juga meminta aksi Ketua DPD PAN Pidie Jaya itu diviralkan.
Simak juga Video: Heboh Wabup Pidie Jaya Tonjok Kepala SPPG di Aceh Karena Nasi Dingin
(zap/gbr)


















































