Di Tengah Tantangan Global, Rampai Nusantara Terus Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

3 hours ago 2

loading...

Organisasi Rampai Nusantara (RN) terus mendukung Pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di tengah tantangan global saat ini. Foto/Istimewa

JAKARTA - Organisasi Rampai Nusantara (RN) terus mendukung Pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di tengah tantangan global saat ini agar sukses dalam membawa negara terus maju. Rampai Nusantara menegaskan tidak ada matahari kembar.

“Di tahun ke empat ini dengan kepengurusan di 34 provinsi dan 305 kabupaten kota, Rampai Nusantara menegaskan akan terus mendukung program pemerintahan Prabowo-Gibran di tengah eskalasi tantangan global yang saat ini terus meningkat,” ujar Ketua Umum Rampai Nusantara Mardiansyah Semar dalam peringatan Hari Lahir ke-4 Rampai Nusantara di Kantor Dewan Eksekutif Nasional RN, Jakarta Timur, Selasa (22/4/2025).

“Dan matahari hanya satu ya, Pak Prabowo presiden kita semua, titik. Tidak pakai koma, jadi jangan membangun narasi yang menyesatkan, kami akan terus membersamai pemerintahan ini dalam kondisi apa pun," sambungnya dalam harlah ke-4 Rampai Nusantara dan halalbihalal dari berbagai kalangan yang dihadiri tokoh masyarakat, mantan aktivis 1998, serta aktivis lintas generasi.

Dia cukup bersyukur saat ini organisasinya dibina langsung oleh Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) yang terus memberikan masukan dan dukungan kepada Rampai Nusantara di seluruh Indonesia.

"Tahun ini kami mendapatkan anugerah yang luar biasa karena Presiden Ketujuh RI Bapak Joko Widodo bersedia menjadi Dewan Pembina Rampai Nusantara, dengan segudang pengalaman, ilmu dan wawasan beliau kami merasa mendapatkan suntikan semangat baru untuk terus berbuat bagi masyarakat," ujar Semar.

Dia pun menyampaikan pihaknya sampai saat ini belum punya niat untuk menjadikan organisasi ini menjadi sebuah partai politik meskipun telah memiliki infrastruktur jaringan pengurus hingga tingkat daerah. Dia mengaku sering mendapat pertanyaan apakah Rampai Nusantara memiliki hasrat untuk menjadi partai politik.

“Dalam forum ini, saya sampaikan bahwa kami ingin berkontribusi untuk masyarakat sebagai organisasi kemasyarakatan seperti saat ini, yang kami prioritaskan mendukung program-program utama Prabowo-Gibran, jadi soal partai politik belum terpikirkan sama sekali, yang paling penting itu berupaya maksimal bantu rakyat sekecil apapun kita harus berbuat," pungkasnya.

(rca)

Read Entire Article
Pembukuan | Seminar | Prestasi | |