Jakarta -
Tanggal 27 Januari memperingati beberapa hari penting nasional dan internasional. Di Indonesia, tanggal 27 Januari 2025 juga ditetapkan sebagai tanggal merah untuk hari libur nasional peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriah.
Selain peringatan Isra Mikraj 1446 Hijriah, secara internasional tanggal 27 Januari juga diperingati sebagai Hari Memompa ASI Sedunia, Hari Peringatan Holocaust Internasional, dan Hari Perdamaian Vietnam dengan Amerika Serikat (AS).
Berikut ini serba-serbinya masing-masing:
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW 1446 H
Tanggal 27 Januari 2025 Masehi bertepatan pada tanggal 27 Rajab 1446 Hijriah yang merupakan tanggal peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW. Ini merupakan salah satu hari penting keagamaan umat Islam dalam rangka memperingati peristiwa Isra dan Mikraj Rasulullah SAW.
Isra Mikraj adalah perjalanan Nabi Muhammad SAW dalam satu malam dari Masjidil Haram di Makkah ke Masjidil Aqsa di Yerusalem (Palestina) dengan menaiki buraq, lalu diangkat ke langit ke tujuh hingga Sidratul Muntaha untuk menerima perintah salat lima waktu langsung dari Allah SWT.
Di beberapa negara Muslim, Hari Isra Mikraj ditetapkan sebagai hari libur nasional, termasuk di Indonesia. Tanggal 27 Januari 2025 ini ditetapkan oleh pemerintah RI sebagai tanggal merah untuk hari libur nasional peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriah.
Ilustrasi (Foto: Getty Images/iStockphoto/Tabitazn)
Hari Memompa ASI Sedunia
Secara internasional, tanggal 27 Januari diperingati sebagai Hari Memompa ASI Sedunia (World Breast Pumping Day). Hari ini adalah untuk merayakan para ibu dan cinta terbesar mereka kepada sang buah hari. ASI adalah hal pertama yang dicicipi bayi, dan mampu membentuk ikatan yang kuat antara ibu dan anak.
Hari Memompa ASI Sedunia diciptakan untuk menghargai waktu, usaha, dan tanggung jawab yang dibutuhkan untuk memompa ASI. Memompa ASI adalah tanggung jawab yang penuh kasih, juga dibutuhkan waktu dan upaya untuk belajar bagaimana melakukannya dengan baik. Memompa ASI bisa jadi sulit, jadi harus memberikan dukungan kepada para ibu yang lebih memilih metode yang berbeda.
Mengutip dari Days of The Year, Hari Memompa ASI Sedunia memiliki sejarah yang dimulai pada tahun 2017. Ketika Wendy Armbruster, inovator di balik bra pompa ASI bebas genggam "PumpEase", menetapkan hari istimewa ini. Pengalaman dan tantangan yang dialaminya mendorongnya sebagai ibu yang memompa ASI. Tujuan Armbruster adalah menciptakan "desa digital" di mana para ibu yang memompa ASI dapat merayakan kerja keras mereka dan berbagi cerita.
Ilustrasi (Foto: iStock)
Hari Peringatan Holocaust Internasional
Tanggal 27 Januari juga diperingati sebagai Hari Peringatan Holocaust Internasional (International Holocaust Remembrance Day). Mengutip dari National Today, dari tahun 1941 hingga 1945, Nazi Jerman dan para kolaboratornya melakukan pembunuhan sistematis terhadap lebih dari enam juta orang Yahudi. Sekitar dua pertiga populasi Yahudi di Eropa telah dibunuh.
Tanggal 27 Januari menandai peringatan pembebasan Kamp Konsentrasi dan Pemusnahan Nazi di Auschwitz-Birkenau oleh pasukan Soviet pada tanggal 27 Januari 1945. Pada bulan November 2005, secara resmi diproklamirkan sebagai Hari Peringatan Internasional untuk Mengenang Para Korban Holocaust oleh Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).
Ilustrasi (Foto: Reuters)
Hari Perdamaian Vietnam dengan Amerika
Ada juga peringatan Hari Perdamaian Vietnam (Vietnam Peace Day) yang diperingati setiap tanggal 27 Januari. Ini merupakan hari yang penting dalam sejarah Amerika dan Vietnam karena menandai hari di mana Amerika Serikat, Vietnam Selatan, Viet Cong, dan Vietnam Utara menandatangani Perjanjian Perdamaian Paris atau "Perjanjian untuk Mengakhiri Perang dan Memulihkan Perdamaian di Vietnam." Hal ini secara efektif menghentikan keterlibatan Amerika dalam Perang Vietnam.
Bendera Vietnam (Foto: iStock)
(wia/imk)
Hoegeng Awards 2025
Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu