Pramono Anung Bakal Turun Langsung Pantau Pemutihan Ijazah Siswa yang Ditahan Sekolah

6 hours ago 4

loading...

Gubernur Jakarta Pramono Anung bakal turun langsung meninjau pemutihan ijazah siswa yang ditahan sekolah. Foto/SindoNews

JAKARTA - Gubernur Jakarta Pramono Anung menyampaikan bakal turun langsung meninjau pemutihan ijazah gelombang dua. Kegiatan ini dalam rangka menebus langsung ijazah milik siswa yang ditahan sekolah.

“Saya sendiri juga kaget, ternyata jumlahnya banyak banget, memang banyak yang belum terlaporkan. Dalam minggu-minggu ini, minggu depan, saya sendiri akan hadir di dalam pemutihan tahap kedua," kata Pramono usai menghadiri Lebaran Betawi 2025 di Silang Selatan Monas, Jakarta, Sabtu (26/4/2025).

Pramono juga telah menugaskan wakilnya, Rano Karno untuk ikut turun langsung mengecek kegiatan ini. Hal ini penting agar warga Jakarta, utamanya yang memgalami kesulitan biaya mengetahui adanya program ini. "Supaya ini ada gaungnya, supaya orang mendengar bahwa pemerintah Jakarta sekarang memutikan ijazah-ijazah baik SD, SMP, SMA, bahkan perguruan tinggi," ujarnya.

Pramono menceritakan, ketika bertemu dengan Wakil Direktur UIN Syarif Hidayatullah, ternyata banyak juga mahasiswanya yang tidak diambil ijazahnya.

"Nah yang seperti-seperti ini enggak boleh terjadi, enggak boleh. Orang sekolah itu kan untuk mendapatkan ijazah. Ketika dia tidak mampu menebus karena memang tidak mampu, pasti ini dari keluarga yang tidak mampu, dan untuk itu ya pemerintah yang hadir di sana. Dan saya untuk yang seperti-seperti ini memberikan prioritas yang utama," ucapnya.

(cip)

Read Entire Article
Pembukuan | Seminar | Prestasi | |