Petugas Damkar Berkoordinasi dengan Pengelola Gedung Pahami Ruang Gedung

2 weeks ago 18

Jakarta -

Kebakaran besar melanda gedung Glodok Plaza pada Rabu (15/1) malam. Kebakaran tersebut membuat lantai 7, 8, dan 9 gedung Glodok Plaza hancur meninggalkan puing-puing.

Petugas yang sudah melakukan pendinginan dan tim penyelamat (rescue) yang sempat mengevakuasi korban di lantai 8 mengatakan banyak reruntuhan. Kondisi ruangan yang hancur dan hangus membuat petugas kesulitan mengidentifikasi ruangan-ruangan di gedung Glodok Plaza.

"Di lantai 8 kita juga belum, belum posisinya di sebelah mana (menemukan jasadnya). Cuma karena memang banyak runtuhan," kata Kasiops Sudin Gulkarmat Jakbar, Syarifuddin, di lokasi, Kamis (16/1/2025).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Plt Kadis Gulkarmat DKI Jakarta Satriadi Gunawan mengatakan telah berkoordinasi dengan pemilik dan pengelola gedung Glodok Plaza untuk memahami ruangan-ruangan yang ada. Koordinasi tersebut sudah dilakukan sejak malam hari pada proses pemadaman hingga kini saat pendinginan.

Petugas damkar masih mencari orang yang dilaporkan hilang saat kebakaran Glodok Plaza. Salah satu lantai yang disisir ialah lantai 8. Begini penampakannya. (dok Damkar Jakbar)Petugas damkar masih mencari orang yang dilaporkan hilang saat kebakaran Glodok Plaza. Salah satu lantai yang disisir ialah lantai 8. Begini penampakannya. (dok Damkar Jakbar)

"Tadi kita juga ada (koordinasi), karena kan yang memahami ruangan-ruangan itu adalah pemilik dan pengelola," ujar Satriadi saat wartawan menemuinya di lokasi kebakaran.

"Nah, dari semalam kita sudah berkoordinasi. Berkoordinasi terkait dengan lokasi-lokasinya. Jadi sudah, ya mereka sudah proaktiflah untuk bisa kita mintai informasi," tambahnya.

Glodok Plaza dilanda kebakaran pada Rabu (15/1) malam. Sebanyak 45 unit mobil damkar dan 230 personel dari berbagai daerah dikerahkan ke TKP kebakaran.

(dnu/dnu)

Read Entire Article
Pembukuan | Seminar | Prestasi | |