Logika Unik Orang Indonesia yang Bikin Geleng-geleng, Farel Tarek Tampilkan di Sketsa Terbarunya

1 week ago 9

Sabtu, 01 Maret 2025 - 14:38 WIB

loading...

Logika Unik Orang Indonesia...

Kreator konten dan komika, Farel Tarek, kembali menghadirkan sketsa komedi yang menyentil kebiasaan unik orang Indonesia. Foto/ MNC Media

Kreator konten dan komika, Farel Tarek, kembali menghadirkan sketsa komedi yang menyentil kebiasaan unik orang Indonesia. Dalam video terbaru di kanal YouTube-nya, Farel mengangkat berbagai fenomena sehari-hari yang terasa biasa, tapi jika dipikir ulang sebenarnya cukup unik.

Dalam sketsa berjudul “Logika Orang Indonesia”, Farel menampilkan kebiasaan khas masyarakat, seperti masuk angin. Banyak orang Indonesia yang mempercayai penyakit ini, meskipun dalam dunia medis tidak ada diagnosis resminya. Tak hanya itu, ada juga fenomena utang mendadak. Baru saja seseorang menerima gaji atau rezeki, tiba-tiba ada teman atau saudara yang datang meminjam.

Farel juga menyoroti bagaimana masyarakat lebih peduli pada gosip artis dibandingkan berita penting negara seperti inflasi, korupsi, bahkan bencana alam. Dalam sketsanya, ia menampilkan kontras antara masyarakat yang ribut soal kehidupan selebriti, sementara isu-isu besar justru kurang mendapat perhatian

Dalam sketsa kali ini, Farel juga membahas kebiasaan makan orang Indonesia yang selalu harus pakai nasi. Kebiasaan ini ditampilkan adegan yang unik dan hiperbola yang menjadikan sketsa ini sangat lucu.

Video ini menunjukkan budaya, pemikiran, dan kritik sosial yang dikemas dalam komedi yang ringan dan menghibur. Farel Tarek tidak hanya mengajak penonton tertawa, tapi juga sedikit refleksi tentang budaya yang telah menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari.

Tonton sketsa komedi “Logika Orang Indonesia” di YouTube @farelogic dan nyalakan notifikasi agar tidak ketinggalan konten terbaru dari Farel Tarek!

(tdy)

Follow WhatsApp Channel SINDOnews untuk Berita Terbaru Setiap Hari

Follow

Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!

Baca Berita Terkait Lainnya

Kontroversi Film Emilia...

39 menit yang lalu

Logika Unik Orang Indonesia...

1 jam yang lalu

Persaingan Makin Ketat!...

1 jam yang lalu

Selena Gomez Aktris...

1 jam yang lalu

Solusi Pencernaan Sehat...

1 jam yang lalu

Novia Bachmid Mengajak...

2 jam yang lalu

Read Entire Article
Pembukuan | Seminar | Prestasi | |