loading...
Harga sejumlah komoditas utama seperti beras meroket menjelang ibadah puasa. FOTO/dok.SINDOnews
JAKARTA - Harga pangan menjelang Ramadan bergejolak. Harga sejumlah komoditas utama seperti bawang, cabai, minyak hingga beras meroket pada Jumat (28/2/2025).
Berdasarkan data Pusat Informasi Harga Pangan Strategis Nasional (PIHPS) oleh Bank Indonesia, harga bawang merah ukuran sedang naik 19,05% menjadi Rp44.050 per kg. Diikuti bawang putih ukuran sedang yang naik 7,23% menjadi Rp48.200 per kg.
Kenaikan harga juga dialami cabai merah besar yang naik 3,21% menjadi Rp56.200 per kg, kemudian cabai rawit hijau naik hingga 24,67% menjadi Rp75.550 per kg. Minyak goreng curah dan minyak goreng kemasan bermerek 1 juga masing naik 5,35% dan 1,58% menjadi Rp19.700 dan Rp22.450 per liter.
Untuk beras kualitas bawah 2 naik 6,16% menjadi Rp14.650 per kg. Kemudian beras kualitas medium 1 naik 4,46% menjadi Rp16.050 per kg. Beras kualitas medium 2 juga naik 4,93% menjadi Rp15.950 per kg. Beras kualitas super 1 dan 2 juga masing-masing naik 1,2% dan 1,23% menjadi Rp16.900 dan 16.400 per kg.
Di sisi lain, daging sapi kualitas 1 naik 3,18% menjadi Rp142.900 per kg. Sementara itu daging sapi kualitas 2 naik 4,84% menjadi Rp136.450 per kg. Kemudian telur ayam ras juga naik 2,97% menjadi Rp31.200 per kg.
Sementara itu, penurunan harga hanya berlaku untuk beras kualitas 1 yang turun 3,56% menjadi Rp13.550 per kg. Kemudian canai merah keriting 5,64% menjadi Rp51.900 per kg. Cabai rawit mewah turun 7,12% menjadi Rp69.150 per kg. Diikuti daging ayam ras segar tutun 1,24% menjadi Rp35.850 per kg. Dan minyak goreng kemasan bermerk 2 turun 2,39% menjadi Rp20.450 per liter.
(nng)