loading...
Diskon tarif listrik PLN berakhir pada Jumat (28/2) hari ini. Petugas PLN sedang mengecek meteran listrik pelanggan. FOTO/dok.SINDOnews
JAKARTA - Diskon tarif listrik PLN berakhir pada Jumat (28/2) hari ini. Pelanggan masih bisa membeli token dengan diskon tarif 50% tepat jam 12 malam dan harga akan kembali normal per 1 Maret 2025.
Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo sebelumnya mengatakan, pembelian token listrik diskon 50% bisa dilakukan kapan saja sesuai periode bulan yang telah ditentukan, yaitu Januari-Februari 2025.
"Kami memastikan dengan sistem layanan yang sudah terdigitalisasi, pelanggan dapat dengan mudah menikmati program ini tanpa perlu ada proses registrasi maupun mekanisme berbelit," ujar Darmawan, belum lama ini.
Adapun pelanggan prabayar diskon tarif listrik dapat diperoleh dengan melakukan pembelian token listrik. Sementara, pengguna pascabayar potongan harga secara otomatis dilakukan pada saat pembayaran abonemen periode Januari-Februari.
Token listrik bisa dibeli dengan nominal tertentu mulai dari Rp20.000, Rp50.000, Rp100.000 hingga Rp1 juta. Setiap nominal juga memiliki besaran kWh yang berbeda-beda tergantung daya masing-masih rumah.
Berikut batas maksimal pembelian token listrik diskon 50% di Februari:
1. Pelanggan Daya 450 VA
-Maksimal pembelian token: 324 kWh
-Harga listrik per kWh: Rp 415
-Total maksimal pembelian: Rp 134.460
Follow WhatsApp Channel SINDOnews untuk Berita Terbaru Setiap Hari
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya