Lady Gaga Gelar Konser di Singapura Mei 2025, Indonesia Terlewat Lagi?

3 days ago 5

loading...

Lady Gaga menggelar konser tunggal di Singapura sebagai bagian dari tur dunia bertajuk Mayhem. Pertunjukkan ini dijadwalkan berlangsung selama empat hari. Foto/People

JAKARTA - Lady Gaga menggelar konser tunggal di Singapura sebagai bagian dari tur dunia bertajuk Mayhem. Pertunjukkan ini dijadwalkan berlangsung selama empat hari yakni mulai dari 18, 19, 21, dan 24 Mei 2025 di National Stadium, Singapura .

Pengumuman ini disampaikan langsung oleh Lady Gaga melalui akun X pribadinya, @Ladygaga. Unggahan itu sontak membuat para penggemarnya di Asia, termasuk Indonesia, heboh dan mempertanyakan apakah negara lain di kawasan ini juga akan kebagian kesempatan menyaksikan penampilannya.

"MAYHEM Singapura! Singapore. National Stadium. May 18, 19, 21, 24,” tulis Gaga dikutip dari X @Ladygaga, Senin (10/3/2025).

Tur Mayhem sendiri telah dijadwalkan akan digelar di beberapa negara. Di mana Meksiko sebagai salah satu tujuan yang lebih dulu diumumkan untuk April 2025.

Baca Juga

Lady Gaga Buat Janji Politik setelah Donald Trump Jadi Presiden

Lady Gaga Gelar Konser di Singapura Mei 2025, Indonesia Terlewat Lagi?

Foto/X @Ladygaga

Namun, sejauh ini, di wilayah Asia, baru Singapura yang dikonfirmasi akan menjadi lokasi konser pelantun Born This Way tersebut.

Hal ini menimbulkan kekhawatiran di kalangan penggemar Indonesia. Di mana mengingat kemungkinan penyanyi asal Amerika itu akan melewatkan Tanah Air, seperti yang terjadi pada konser Taylor Swift beberapa waktu lalu.

Reaksi warganet pun beragam, ada yang antusias untuk segera berburu tiket dan berencana terbang ke Singapura. Sementara yang lain merasa kecewa karena hingga kini belum ada kepastian apakah penyanyi 38 tahun itu akan menambahkan Indonesia dalam daftar negara yang dikunjunginya.

Kekhawatiran ini semakin kuat mengingat pengalaman di 2012, ketika konser pemilik nama asli Stefani Joanne Angelina Germanotta tersebut di Jakarta batal digelar akibat berbagai kontroversi dan penolakan dari beberapa pihak.

Read Entire Article
Pembukuan | Seminar | Prestasi | |