Geely Jual 3 Juta Mobil di 2025, Indonesia Sumbang 0,06%

17 hours ago 4

loading...

Geely Auto menutup 2025 dengan penjualan global tembus 3,02 juta unit—rekor sepanjang sejarah. Foto: Geely

CHINA - Geely Automobile Holdings Limited mengumumkan capaian besar. Sepanjang 2025, Geely mencatat penjualan kendaraan global 3.024.567 unit, tumbuh 39 persen secara tahunan (year-on-year) dan melampaui target revisi 3 juta unit.

Ini bukan hanya rekor tahunan, melainkan momen simbolik: penjualan kumulatif Geely Auto kini menembus 20 juta unit secara global.

Pertumbuhan Geely bukan bersifat musiman atau lokal, melainkan sistemik dan lintas pasar. Lonjakan hampir 40 persen setahun mencerminkan ekspansi agresif yang ditopang produk, harga, dan kecepatan inovasi.

NEV Jadi Mesin Utama, ICE Mulai Terpinggirkan

Geely Jual 3 Juta Mobil di 2025, Indonesia Sumbang 0,06%

Pendorong utama lonjakan ini adalah kendaraan energi baru (NEV). Sepanjang 2025, Geely membukukan penjualan NEV 1.687.767 unit, melonjak 90 persen dibanding tahun sebelumnya. Artinya, lebih dari setengah pertumbuhan Geely datang dari elektrifikasi, bukan dari mesin konvensional.

Kontributor terbesarnya adalah lini Geely Yinhe (Galaxy) di pasar China. Penjualannya mencapai 1,24 juta unit, tumbuh 150 persen secara tahunan. Sejak model pertamanya meluncur pada Mei 2023, Yinhe hanya butuh kurang dari 2,5 tahun untuk mencapai penjualan kumulatif 1 juta unit—kecepatan yang jarang terjadi di industri otomotif, bahkan untuk standar China.

Geely Xingyuan (dikenal global sebagai Geely EX2) mencatat penjualan bulanan di atas 40.000 unit selama tujuh bulan berturut-turut, dengan total kumulatif lebih dari 530.000 unit.

Geely M9 membukukan 39.000 unit hanya dalam empat bulan sejak peluncuran.

Geely Starray EM-i dan Geely Panda Mini masing-masing konsisten terjual lebih dari 10.000 unit per bulan, sekaligus memimpin segmen mereka.

Read Entire Article
Pembukuan | Seminar | Prestasi | |