Asabri Tegaskan Komitmen Tingkatkan Kesehatan Peserta

7 hours ago 5

loading...

PT Asabri (Persero) menegaskan kembali komitmennya menjaga kesehatan dan kesejahteraan peserta. FOTO/dok.SindoNews

JAKARTA - PT Asabri (Persero) menegaskan kembali komitmennya untuk menjaga kesehatan dan kesejahteraan peserta sejalan dengan peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) 2025 yang mengusung tema "Generasi Sehat, Masa Depan Hebat". Komitmen tersebut merupakan pilar utama perusahaan dalam memastikan kesejahteraan dan keberlanjutan pengabdian bagi Prajurit TNI, Anggota Polri, serta Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Kementerian Pertahanan dan Polri beserta keluarga.

Sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang mengelola asuransi sosial, Asabri memandang kesehatan sebagai fondasi utama kesejahteraan nasional. Generasi yang sehat diyakini menjadi modal sosial yang esensial untuk membangun bangsa yang tangguh dan produktif. Komitmen Asabri ini juga sejalan dengan upaya negara, khususnya terkait implementasi Asta Cita Presiden Prabowo Subianto, yakni Asta Cita ke-2 dan Asta Cita ke-4.

"Kesehatan peserta adalah fondasi kesejahteraan. Karena itu, Asabri tidak hanya menjaga masa depan finansial, tetapi juga memastikan peserta tetap sehat, bugar, dan berdaya sepanjang masa," ujar Sekretaris Perusahaan Asabri, Okki Jatnika dalam keterangan tertulis, Rabu (12/11/2025).

Baca Juga: ASABRI Beri Layanan Lebih 1.200 Peserta, Total Nilai Manfaat Capai Rp34 Miliar

Untuk mewujudkan hal tersebut, Asabri memastikan kualitas hidup dan kesehatan peserta, baik selama masa dinas aktif maupun saat memasuki masa pensiun. Upaya ini diwujudkan dengan memberikan perhatian khusus terhadap akses layanan kesehatan yang mudah, terjangkau, serta berkualitas di seluruh wilayah Indonesia, mencakup layanan preventif dan kuratif.

Dalam praktiknya, Asabri telah menggulirkan serangkaian program dan inisiatif di bidang kesehatan. Di antaranya adalah pelaksanaan pemeriksaan kesehatan gratis yang rutin digelar di Kantor Cabang Asabri, meliputi pengecekan tekanan darah, gula darah, kolesterol, dan konsultasi, dengan tujuan meningkatkan kesadaran hidup sehat di kalangan peserta.

Read Entire Article
Pembukuan | Seminar | Prestasi | |